Menjelang Nataru, Kabag PHM Kumham Sumut Ingatkan Pegawai untuk Tetap Berkinerja

Medan, Sumut726 Dilihat

Medan, Sumatera Utara- Beritainvestigasi.com Menjelang natal dan tahun baru, Kepala Bagian Program dan Hubungan Masyarakat, Hotmonaria Damanik, ingatkan pegawai untuk memegang komitmen bersama untuk menyelesaikan seluruh tugas dan tetap berkinerja. Kamis, (21/12/2023).

“Secara psikologis, kita mungkin ingin beristirahat dan memberikan waktu kita kepada keluarga menjelang natal dan tahun baru ini. Tetapi, mengingat beban kerja kita yang masih banyak, kita harus tetap memegang komitmen kita untuk menyelesaikan tugas kita dan berkinerja,” ujar Hotmonaria dalam amanatnya selaku Pembina Apel Pagi hari ini.

Terlebih dengan Indeks RB Tahun 2024 yang ditargetkan mencapai angka 85, Hotmonaria merasa seluruh pegawai harus bisa menjaga nilai SAKIP agar tetap terjaga.

“Tahun 2022, kita sudah mencapai kategori A. Yang menjadi pekerjaan kita sekarang adalah bagaimana caranya pencapaian tersebut tidak turun. Tentunya itu tidak akan bisa dilakukan jika kita semua tidak saling bekerjasama, khususnya dalam penyusunan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKJiP),” ujarnya.

Pada Keputusan Menteri terbaru terkait penyusunan LKJiP, Unit Pelaksana Teknis harus menyampaikan kepada Kepala Divisi paling lambat 5 Januari 2024. Hal ini berbeda dengan kebijakan sebelumnya dimana penyampaian laporan dilakukan kepada Kepala Kantor Wilayah. Oleh karenanya, Hotmonaria mengharapkan dukungan dari masing-masing divisi dalam pengumpulan LKJiP tersebut.

“Kami mohon kepada masing-masing divisi untuk memantau pemenuhan LKJiP ini. Kami dari BPHM tentunya bersedia untuk membantu memverifikasi apakah LKJiP tersebut sesuai ketentuan atau tidak,” harapnya.

Sementara itu, saat ini sedang beredar informasi yang tidak benar terkait Perayaan Natal Keluarga Besar Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara tanggal 23 November 2023 mendatang. Seluruh pegawai dihimbau untuk tidak terlibat dalam penyebarluasan informasi yang tidak benar tersebut dan sebisa mungkin ikut menyampaikan informasi yang sebenarnya. (Gunawan, S/Kanwil KUMHAM Sumut)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *