Evaluasi Program Kegiatan TA 2024, Pj Bupati Romi: Optimalkan Program TW2

Nasional242 Dilihat

Kayong Utara, Kalbar – Beritainvestigasi.com Pemerintah Kabupaten Kayong Utara menggelar acara Coffe Morning dengan agenda Evaluasi Progres Pelaksanaan Program dan Kegiatan Tahun Anggaran 2024 Triwulan (Tw) I yang berlangsung di Aula Istana Rakyat, Sukadana, Selasa (2/01/2024).

Acara ini, dihadiri dan dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara Romi Wijaya dan didampingi Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Kayong Utara Rene Rienaldy, seluruh jajaran Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kayong Utara serta tamu undangan.

Dalam kesempatan tersebut, Pj. Bupati menyampaikan momen ini, pemerintah daerah melihat sejauh mana realisasi triwulan I karena sudah memasuki bulan April 2024.

Selain itu, Pj. Bupati juga mengungkapkan terdapat beberapa kendala pada Triwulan I seperti akun SIPD (Sistem Informasi Pemerintah Daerah) untuk validasi anggaran yang berjalan lambat, pergeseran hingga rasionalisasi anggaran.

“Momen ini kita mau melihat sejauh mana realisasi Tw satu ini, karena ini sudah bulan April walaupun kita paham ada beberapa kendala di Tw satu. Ada kendala di akun SIPD Sekda untuk akun validasi anggaran Kas itu lama keluarnya sehingga hampir 30 hari waktu terbuang,” jelas Romi.

“Lebih lanjut lagi karena memang kondisi defisit, kita sibuk dengan pergeseran-pergeseran, rekofusing, rasionalisasi sampai dua kali sehingga baru berjalan efektif itu di bulan Maret, masih belum optimal-lah,” tambah Romi.

Untuk itu, melalui acara coffe morning ini, Pj Bupati berharap seluruh jajaran kepala Organisasi Perangkat Daerah dapat memaparkan langkah kedepan dalam menyusun program dan kegiatan pada Triwulan II.

“Dalam forum ini saya minta, kepala OPD bisa menyampaikan apa yang akan dilakukan pada Tw kedua dalam konteks percepatan serapan anggaran, percepatan program kegiatan serta diskusi beberapa hal,” tutup Romi.

Sumber:Prokopim

Verry

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *